Malam Gemilang: Tim Futsal Mabil Juara BFL 2025
- Posted by adminMA
- Categories mabil news
- Date February 24, 2025
- Comments 0 comment
Batu Futsal League (BFL) pada tahun ini kembali digelar. BFL adalah kompetisi futsal pelajar putra & putri tingkat SMA/SMK/MA, dan pelajar putra & putri SMP/MTs se-kota Batu. Event bergengsi ini diselenggarakan oleh Asosiasi
Futsal Kota Batu (AFK). Tahun ini tim dari MA Bilingual ikut serta dalam BFL dan memasuki divisi utama. Acara ini digelar mulai 4 Februari 2025 hingga malam puncak pada 16 Februari 2024 berada di Gedung Olah Raga (GOR) Kota Batu. Pada tahun ini juga Mabil meraih malam gemilangnya.
Adyaraka (11 Sains) salah satu bintang lapangan yang bermain pada malam itu menjelaskan tantangan yang dirasakan pada saat berada di lapangan adalah tekanan dari pemain dan juga suporter terutama melawan SMAN 3 Kota Batu dan juga SMA Al Izzah yang pada tahun lalu menjadi tim yang ada di grand final. Ia juga menambahkan “Untuk strategi di lapangan kami hanya mengikuti apa kata pelatih kami, tetapi untuk mental setiap pemain memiliki cara yang berbeda – beda, kalau saya setiap bermain tidak menghiraukan supporter sehingga saya tetap bisa fokus dan bisa menjaga mental,” Ujarnya. Hal yang menarik pada pertandingan tahun ini adalah tim Mabil FC bisa melaju ke final setelah 2 tahun gugur pada babak penyisihan. Semangat Adyaraka yang membara semakin
panas pada babak ini sebab inilah pembalasan kemenangan atas kekalahan tahun sebelumnya. Antusias yang tinggi tidak hanya berasal dari pemain tetapi juga dari penonton sekaligus supporter Mabil FC. Salwa (11 Sains) salah satu penonton mengatakan bahwa pertandingan tahun ini sangat seru karena Mabil FC mampu memasuki babak final dan memboyong pulang juara. Hal yang menarik pada pertandingan tahun ink adalah saat pemain berhasil mencetak skor yang unggul dan juga adanya acara penutup yang menarik. Salwa juga menyampaikan pesan kepada pemain “Terima Kasih telah berjuang, menduduki yang kedua juga tidak buruk untuk membayar semua yang telah kalian korbankan,” Ujarnya.
You may also like

Haflah Akirussanah Angkatan ke XII MA Bilingual Batu

JUARA UMUM MTQ KOTA BATU 2020
